logo-raywhite-offcanvas

02 Sep 2024

Bingung Pilih Furnitur untuk Ruang Tamu? Ini Dia Rekomendasinya

Bingung Pilih Furnitur untuk Ruang Tamu? Ini Dia Rekomendasinya


Ruang tamu merupakan salah satu ruang utama dan penting di dalam suatu rumah. Ruang ini biasanya menjadi tempat untuk menyambut tamu, bersantai, bahkan kumpul bersama keluarga. Oleh sebab itu, interior desain ruang tamu harus diperhatikan dengan baik untuk memberikan kesan nyaman.


Anda dapat menambahkan beberapa furnitur pelengkap supaya membuat ruang tamu lebih estetik. Tidak hanya itu, Anda dapat berkreasi melalui dekorasi atau furnitur yang akan digunakan dan penataannya. Berikut beberapa dekorasi serta furnitur yang cocok untuk ruang tamu Anda.


Rekomendasi Furnitur Ruang Tamu

  1. Sofa

Furnitur pertama yang dapat Anda gunakan di ruang tamu yakni sofa. Bukan hanya untuk tempat duduk, model sofa juga dapat dicocokan dengan tema desain ruang tamu Anda. Selain itu, pilihlah sofa sesuai dengan ukuran dan gaya ruang tamu. Jika Anda ingin menawarkan kesan hangat tentu cocok menggunakan sofa berbahan kain, sementara sofa bahan plastik memberikan kesan minimalis.


  1. Lampu Hias

Jika ingin menambahkan dekorasi ruang tamu, lampu hias cocok untuk ditambahkan. Lampu hias ini dapat memberikan cahaya tambahan. Tidak hanya itu, lampu hias bisa mempercantik hiasan ruang tamu Anda. Beberapa lampu hias dapat Anda gunakan mulai dari lampu gantung modern, lampu meja vintage, hingga lampu dinding minimalis.


  1. Karpet

Selain sofa, penggunaan karpet pada ruang tamu juga bisa memberikan kesan hangat dan nyaman. Anda dapat menggunakan karpet sesuai ukuran serta warna yang sesuai dengan tema ruangan. Dengan demikian, Anda bisa menciptakan tampilan ruangan yang nyaman dan harmonis.


  1. Tanaman Hias

Bagi yang senang dengan yang hijau-hijau, Anda dapat meletakkan tanaman hias di ruang tamu Anda. Hal ini dapat memberikan manfaat sebagai penyeimbang interior, tanaman ini juga bisa memberikan kesan fresh bahkan menyegarkan.


  1. Lukisan

Lukisan dapat menambahkan kesan estetik bagi ruang tamu Anda. Tidak hanya itu, lukisan dapat juga mencerminkan kemewahan dan keanggunan. Salah satu lukisan yang dapat digunakan seperti lukisan geometris modern dengan kombinasi warna cerah. Kombinasi seperti ini bisa memberikan kesan kekinian dan modern.


  1. Rak Buku

Jika Anda ingin menambahkan kesan personal di ruang tamu, Anda dapat menambahkan rak buku. Rak ini digunakan sebagai interior hiasan juga untuk ruang tamu. Anda tidak hanya bisa menyimpan buku saja, tapi rak bisa menjadi tempat penyimpanan tambahan untuk barang-barang.


  1. Bufet

Bufet bisa menjadi opsi tempat untuk penyimpanan barang di ruang tamu Anda. Anda bisa menyimpang barang rumah tangga, koleksi CD atau DVD, dan barang lain supaya terlihat lebih rapi. Pilih bufet yang cocok sesuai dengan tema dan desain ruang tamu Anda.


Barang-barang tersebut dapat Anda gunakan sesuai dengan keinginan dan kebutuhan pada ruang tamu Anda. Apalagi jika Anda memiliki ruang tamu minimalis, tentu tata letak interior harus diperhatikan dengan baik. Alangkah baiknya memilih furnitur yang mengedepankan kualitas dan sesuai fungsi dibandingkan dengan kuantitas saja. Selain itu, faktor kenyamanan menjadi hal utama yang harus diperhatikan bagi ruang tamu Anda.


Jika Anda ingin memiliki hunian yang sudah pasti terjamin aman, nyaman dan juga terpercaya, Anda bisa temukan di Ray White Cikarang. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi website Ray White Cikarang dihttps://cikarang.raywhite.co.id. Find a home that suits your lifestyle with Ray White!





Share
Search
Tag